Cara Mengurutkan Angka di Excel
Di tutorial ini, kamu akan mempelajari cara mengurutkan angka di excel secara lengkap.
Ketika bekerja dengan angka di excel, terkadang kita perlu mengurutkan angka-angka tersebut dalam urutan tertentu. Hal ini agar kita dapat dengan mudah menganalisis mereka dan/atau lebih cepat memproses mereka untuk mendapatkan hasil yang kita inginkan.
Kita bisa mengurutkan angka-angka kita di excel dengan menggunakan fitur sort atau dengan menggabungkan sejumlah penulisan rumus. Mau menguasai berbagai cara untuk mengurutkan angka di excel? Baca tutorial ini sampai ke bagian terakhirnya!
Disclaimer: Artikel ini mungkin mengandung link afiliasi dari mana kami akan mendapatkan komisi untuk setiap transaksi/aksi terkualifikasi tanpa adanya biaya tambahan bagimu. Pelajari lebih lanjut
Ingin bekerja dengan lebih cepat dan mudah di Excel? Instal dan gunakan add-in Excel! Baca artikel ini untuk mengetahui add-in Excel terbaik yang bisa kamu gunakan menurut kami!
Daftar Isi:
- Cara mengurutkan angka dari kecil ke besar di excel
- Cara mengurutkan angka dari besar ke kecil di excel
- Cara mengurutkan angka di excel dengan lebih dari satu tingkatan pengurutan
- Cara mengurutkan angka dalam suatu baris di excel
- Cara mengurutkan angka di excel dengan menggunakan rumus: SMALL/LARGE ROW
- Latihan
- Catatan tambahan
Cara Mengurutkan Angka dari Kecil ke Besar di Excel
Ada dua jenis urutan yang biasanya menjadi acuan kita dalam mengurutkan angka: dari kecil ke besar dan dari besar ke kecil. Kita akan mendiskusikan cara mengurutkan angka di excel dari kecil ke besar terlebih dahulu.Untuk membantu mengurutkan angka kita dari kecil ke besar dengan cepat, kita bisa memanfaatkan fitur sort di excel. Langkah-langkah untuk menggunakan fitur ini untuk tujuan pengurutan angka tersebut adalah sebagai berikut.
-
Sorot cell range kolom di mana angka-angka yang ingin kamu urutkan berada
-
Pergi ke tab Data dan klik tombol Sort Smallest to Largest di sana
-
Di dialog box yang muncul, pilih di antara dua pilihan yang kamu punya di sana. Pilih “Expand the selection” jika kamu ingin mengurutkan kolom-kolom di sebelah kolom angkamu juga dengan dasar pengurutannya adalah kolom angkamu. Pilih “Continue with the current selection” jika kamu hanya ingin mengurutkan angka-angka di kolom yang kamu sorot.
Klik tombol Sort… setelah kamu memilih salah satu dari dua pilihan tersebut
-
Selesai! Kamu telah mengurutkan angka-angkamu!
Cara Mengurutkan Angka dari Besar ke Kecil di Excel
Untuk mengurutkan angka dari besar ke kecil, kita bisa menggunakan langkah-langkah untuk mengurutkan angka dari kecil ke besar tadi. Namun, di langkah kedua dari langkah-langkahnya tersebut, kamu harus mengklik tombol Sort Largest to Smallest.Kamu akan langsung mengurutkan angkamu dari besar ke kecil dengan melakukan hal tersebut!
Cara Mengurutkan Angka di Excel dengan Lebih dari Satu Tingkatan Pengurutan
Ingin mengurutkan tabel datamu berdasarkan hasil pengurutan dari dua atau lebih kolom angka yang kamu punya? Berikut langkah-langkah yang bisa kamu jalankan untuk melakukan proses pengurutan tersebut.-
Tempatkan kursor cellmu di tabel data yang berisi kolom-kolom angka yang ingin kamu jadikan dasar proses pengurutan datamu
-
Pergi ke tab Data dan klik tombol Sort di sana
-
Di dialog box yang muncul, masukkan dasar pengurutan pertama yang ingin kamu prioritaskan dalam proses pengurutan data pada tabelmu. Masukkan dengan cara memilih pilihan yang ada di dropdown Column, Sort on, dan Order
-
Klik tombol Add Level di dialog boxnya untuk menambahkan tingkatan dasar pengurutan berikutnya dalam proses pengurutan datamu. Klik tombol Copy Level untuk menyalinkan tingkatan dasar pengurutan yang sedang kamu sorot ke tingkatan barunya
-
Masukkan dasar pengurutan lainnya yang kamu punya di baris tingkatan yang baru kamu buat
- Ulangi langkah 4-5 sampai kamu sudah memasukkan semua tingkat dasar pengurutanmu
- Klik tombol OK di dialog boxnya setelah kamu memasukkan semua tingkat dasar pengurutanmu
-
Selesai! Kamu sudah mengurutkan angkamu dengan menggunakan lebih dari satu tingkatan pengurutan
Cara Mengurutkan Angka dalam Suatu Baris di Excel
Walaupun tidak terlalu sering, kamu mungkin terkadang perlu mengurutkan angka-angka dalam suatu baris, bukan kolom. Untuk melakukan proses pengurutan dalam situasi seperti itu, jalankan langkah-langkah berikut.-
Sorot cell range baris di mana angka-angka yang ingin kamu urutkan berada
-
Pergi ke tab Data dan klik tombol Sort di sana
-
Pilih “Expand the selection” jika kamu ingin mengurutkan baris-baris di dekat baris angkamu juga dengan dasar pengurutan dari baris angkamu. Pilih “Continue with the current selection” jika kamu hanya ingin mengurutkan baris angkamu. Lalu, klik tombol Sort…
-
Klik tombol Options… di dialog box yang muncul
-
Klik opsi Left to Right dan klik OK
-
Di baris input Sort by, masukkan detail pengurutan baris angkamu. Pilih baris angkanya (Row), mengurutkan berdasarkan nilai/values (Sort on), dan urutan angka yang kamu inginkan (Order) (Smallest to Largest (kecil ke besar) atau Largest to Smallest (besar ke kecil)) dari dropdown-dropdown di sana
- Klik tombol OK di dialog boxnya setelah kamu selesai memasukkan detail pengurutan baris angkamu
-
Selesai!
Cara Mengurutkan Angka di Excel dengan Menggunakan Rumus: SMALL/LARGE ROW
Tidak ingin menggunakan fitur sort excel untuk mengurutkan angkamu dan ingin menggunakan cara rumus saja? Kamu bisa melakukan hal tersebut jika kamu mengkombinasikan rumus SMALL/LARGE dengan ROW.Kombinasikan SMALL dan ROW jika kamu ingin mengurutkan angka-angkamu dari kecil ke besar. Jika kamu ingin mengurutkan mereka dari besar ke kecil, kombinasikan LARGE dan ROW.
Berikut bentuk umum penulisan kombinasi antara SMALL/LARGE dan ROW untuk mengurutkan angka-angkamu di excel.
SMALL + ROW (mengurutkan angka dari kecil ke besar)
= SMALL ( cell_range_angka , ROW ( koordinat_cell_baris_pertama ) )
LARGE + ROW (mengurutkan angka dari besar ke kecil)
= LARGE ( cell_range_angka , ROW ( koordinat_cell_baris_pertama ) )
Kamu sebaiknya menambahkan simbol dolar di input cell range angkamu ketika kamu menuliskan rumusnya untuk mendapatkan angka terkecil/terbesarmu. Simbol dolar akan membuat cell range angkamu menjadi referensi absolut.
Referensi absolut tersebut akan membuatmu hanya perlu menyalin penulisan rumusmu untuk mendapatkan keseluruhan hasil pengurutan angkamu. Salin rumusmu sampai kamu mendapatkan semua angkamu dalam hasil pengurutannya.
Untuk lebih memahami mengenai kombinasi SMALL/LARGE dan ROW ini, berikut contoh implementasinya di excel.
Seperti yang bisa kamu lihat di sana, kita bisa mengurutkan angka kita dengan menggunakan kombinasi rumus SMALL/LARGE dan ROW.
Kita masukkan input cell A1 ke ROW di penulisan rumus pertama kita untuk mendapatkan angka terkecil/terbesar pada hasil pengurutan angkanya. Ketika kita menyalin rumusnya, baris dari input cellnya akan berpindah sehingga kita bisa mendapatkan semua angka kita pada urutannya yang benar.
Latihan
Setelah kamu mempelajari bagaimana cara mengurutkan angka di excel secara lengkap, sekarang saatnya mengerjakan latihan. Hal ini agar kamu bisa semakin memahami implementasi dari hal-hal yang didiskusikan di tutorial ini.Unduh file latihannya dan jalankan semua instruksinya. Unduh file kunci jawabannya jika kamu sudah menyelesaikan latihannya dan ingin mengecek jawabanmu.
Link file latihan:
Unduh di sini
Instruksi:
Lakukan semua instruksi di bawah ini di sheet dengan nama yang sama dengan nomor instruksinya!- Urutkan angka-angka di kolom “Angka” dalam urutan dari besar ke kecil! Jangan mengurutkan angka-angka di kolom “No” juga!
- Urutkan data di tabelnya berdasarkan produk (kecil ke besar) terlebih dahulu, lalu reliabilitas (besar ke kecil), dan lalu kapasitas produksi bulanan (besar ke kecil)!
- Urutkan angka-angka di kolom “No” dengan menggunakan kombinasi rumus SMALL/LARGE dan ROW! Urutkan mereka dari besar ke kecil dan dari kecil ke besar di kolom berwarna abu-abu yang disediakan!
Link file kunci jawaban:
Unduh di sini
Catatan Tambahan
Kamu bisa mengurutkan tanggal dan waktu juga dengan menggunakan cara mengurutkan angka di excel. Hal ini karena excel juga menganggap tanggal dan waktu sebagai data bertipe angka.Tutorial terkait yang sebaiknya kamu pelajari juga: