Cara Menghapus Sheet di Excel - Compute Expert

Cara Menghapus Sheet di Excel


Beranda >> Tutorial Excel Compute Expert >> Tips dan Trik >> Cara Menghapus Sheet di Excel





Di tutorial ini, kamu akan mempelajari cara menghapus sheet di excel secara lengkap.

Ketika bekerja di excel, kita terkadang ingin menghapus worksheet yang kita punya karena kita tidak membutuhkan isinya lagi. Untuk menjalankan proses penghapusannya tersebut, kita sebaiknya memahami cara menghapus worksheet di excel dengan benar.

Mau memahami bagaimana cara menghapus satu atau beberapa worksheet secara sekaligus di excel? Baca tutorial ini sampai ke bagian terakhirnya!

Disclaimer: Artikel ini mungkin mengandung link afiliasi dari mana kami akan mendapatkan komisi untuk setiap transaksi/aksi terkualifikasi tanpa adanya biaya tambahan bagimu. Pelajari lebih lanjut

Ingin bekerja dengan lebih cepat dan mudah di Excel? Instal dan gunakan add-in Excel! Baca artikel ini untuk mengetahui add-in Excel terbaik yang bisa kamu gunakan menurut kami!

Learn Excel Dashboard Course






Cara Menghapus Sheet di Excel 1: Klik Kanan

Ada dua cara menghapus sheet di excel yang akan kita diskusikan di tutorial ini. Cara pertama adalah cara menghapus sheet di excel dengan menggunakan klik kanan.

Cara ini cukup simpel untuk diimplementasikan, seperti yang bisa kamu lihat pada penjelasan langkah-langkahnya berikut ini.

  1. Klik kanan tab dari worksheet yang ingin kamu hapus/hilangkan dan pilih Delete (kamu bisa melihat tab-tab worksheetmu di bagian sebelah kiri bawah dari workbook excelmu)

    Cara Menghapus Sheet di Excel - Screenshot Cara Klik Kanan, Langkah 1

  2. Jika ada dialog box yang muncul, pilih Delete

    Cara Menghapus Sheet di Excel - Screenshot Cara Klik Kanan, Langkah 2

  3. Proses selesai!

    Cara Menghapus Sheet di Excel - Screenshot Cara Klik Kanan, Langkah 3




Cara Menghapus Sheet di Excel 2: Tombol DeleteCara Menghapus Sheet di Excel 2: Tombol Delete

Cara berikutnya yang bisa kamu gunakan untuk menghapus sheet di excel adalah dengan menggunakan tombol Delete di ribbon excelmu. Cara ini juga cukup simpel untuk diimplementasikan.

  1. Aktifkan sheet yang ingin kamu hapus dengan mengklik tabnya jika kamu belum mengaktifkannya
  2. Pergi ke tab Home di ribbonmu, klik tombol dropdown Delete di sana, dan pilih Delete Sheet

    Cara Menghapus Sheet di Excel - Screenshot Cara Tombol Delete, Langkah 2

  3. Jika ada dialog box yang muncul, pilih Delete

    Cara Menghapus Sheet di Excel - Screenshot Cara Tombol Delete, Langkah 3

  4. Selesai!

    Cara Menghapus Sheet di Excel - Screenshot Cara Tombol Delete, Langkah 4




Cara Menghapus Beberapa Sheet di Excel Secara Sekaligus

Untuk menghapus beberapa sheet secara sekaligus, pilih tab-tab worksheet yang ingin kamu hapus terlebih dahulu.



Jika kamu ingin memilih tab-tab sheet yang berurutan, klik tab paling kiri dari tab-tab sheet yang berurutan tersebut. Lalu, tahan tekan tombol Shift dan klik tab paling kanan dari tab-tab sheet berurutan yang ingin kamu pilih.

Kamu seharusnya akan mendapatkan hasil seperti ini setelah melakukan hal tersebut.

Cara Menghapus Sheet di Excel - Screenshot Contoh Hasil Pilih Tab-Tab Sheet yang Berurutan

Jika kamu ingin memilih tab-tab sheet yang tidak berurutan, tahan tekan tombol Ctrl (tombol Command di Mac). Lalu, klik setiap tab sheet yang ingin kamu pilih.

Kamu seharusnya akan mendapatkan hasil seperti ini setelah melakukan itu.

Cara Menghapus Sheet di Excel - Screenshot Contoh Hasil Pilih Tab-Tab Sheet yang Tidak Berurutan

Setelah memilih tab-tab worksheet yang ingin kamu hapus, kamu bisa mengimplementasikan salah satu cara penghapusan sheet yang kita diskusikan tadi. Klik kanan tab-tabnya dan pilih Delete atau klik tombol Delete Sheet di tab Home. Jika ada dialog box yang muncul, pilih Delete.

Melakukan semua hal tersebut akan membuatmu menghapus beberapa sheet secara sekaligus!



Shortcut untuk Menghapus Sheet di Excel

Mau menghapus sheet-sheetmu dengan menggunakan shortcut?

Jika kamu menggunakan program excelmu di OS Windows, maka kamu beruntung! Ada tiga alternatif shortcut yang bisa kamu gunakan untuk menghapus sheetmu di excel. Gunakan salah satu dari shortcutnya setelah kamu memilih tab-tab sheet yang ingin kamu hapus.

Ketiga shortcut tersebut adalah:
  • Klik kanan pada tab-tab sheet yang kamu pilih dan tekan D
  • Tekan tombol Alt -> H -> D -> S secara berurutan (ini sebenarnya shortcut untuk mengakses tombol Delete Sheet di ribbonmu)
  • Tekan tombol Alt -> E -> L secara berurutan (ini adalah shortcut peninggalan excel versi lama. Peninggalan ini berarti excel sebenarnya telah mempunyai shortcut baru untuk fungsi shortcutnya (shortcut yang di atas) tapi ia tetap membiarkan shortcutnya ada untuk alasan kompatibilitas)

Menggunakan salah satu dari shortcut ini akan membuatmu menghapus worksheet-worksheet yang tabnya kamu pilih!

Jika kamu menggunakan Mac, kamu hanya bisa mengklik kanan tab sheetmu, tekan tombol huruf D, dan lalu tekan Enter. Hal ini karena Excel belum melengkapi Mac dengan shortcut untuk mengakses ribbonnya pada saat ini.



Latihan

Setelah kamu mempelajari cara menghapus sheet di excel secara lengkap, sekarang saatnya mempraktekkan pembelajarannya. Buka file excel yang baru, tambahkan beberapa worksheet, dan coba hapus sheet-sheet tersebut dengan mempraktekkan langkah-langkah dari tutorial ini. Bagaimana hasilnya setelah kamu melakukan itu? Bisakah kamu menghapus worksheet-worksheetnya?



Catatan Tambahan

Hati-hati ketika kamu menghapus worksheetmu! Kamu sepertinya tidak dapat mengembalikan worksheet yang kamu hapus dengan cara apapun (bahkan tidak juga dengan tombol undo). Jika ada referensi ke worksheet tersebut dalam rumus-rumusmu, mereka juga akan langsung menghasilkan error setelah kamu menghapus worksheetnya!



Tutorial terkait yang sebaiknya kamu pelajari juga:



Ingin Belajar Lebih Banyak Tentang Excel?


Dapatkan info excel terbaru dari Compute Expert dengan mendaftarkan emailmu. Gratis!





Ingin Belajar Lebih Banyak Tentang Excel?


Dapatkan info excel terbaru dari Compute Expert dengan mendaftarkan emailmu. Gratis!




Learn Excel Dashboard Course

Ikuti konten tutorial kami juga di


Cara Menghitung di Excel

Cara Menjumlahkan di Excel

Cara Mengurangi di Excel

Cara Mengalikan di Excel

Cara Membagi di Excel

Cara Menghitung Rata-rata di Excel



Rumus Excel

Rumus VLOOKUP Excel

Rumus IF Excel

Rumus SUM Excel

Rumus COUNTIFS Excel

Rumus SUMIFS Excel



Tips dan Trik Excel

Cara Print Excel

Rumus Terbilang Excel

Worksheet Adalah

Range Adalah

Shortcut Excel



Rekomendasi Produk & Jasa Excel

Laptop Terbaik untuk Excel

Tablet Terbaik untuk Excel

Keyboard Terbaik untuk Excel

Mouse Terbaik untuk Excel

Monitor Terbaik untuk Excel



Konsultasi Excel

Tentang Kami

Kontak Kami

Kebijakan Privasi

Kebijakan Afiliasi

Syarat & Ketentuan



© 2024 Compute Expert